ARTICLE

Patung Dirgantara, Si Manusia Angkasa di Pancoran

By Himpunan Mahasiswa Sastra Jepang (HIMJA) • May 31, 2022

detik.com

Jika kalian senang berjalan-jalan di area kota Jakarta, tentunya kalian mengetahui suatu daerah bernama Pancoran yang letaknya di Jakarta Selatan. Jika kalian melewati daerah Pancoran, tentu saja kalian tahu dengan sebuah patung tinggi yang bisa dikatakan menjadi ikon daerah Pancoran. Patung tersebut bernama Patung Dirgantara yang dibuat oleh Edhi Sunarso, dan terletak di depan kompleks perkantoran Wisma Aldiron Dirgantara yang dulunya merupakan Markas Besar TNI Angkatan Udara. 

wikipedia

 

Lantas, patung ini menggambarkan apa? Saat ingin membangun patung ini, presiden Soekarno ingin merancang suatu patung yang menyimbolkan dunia penerbangan Indonesia atau kedirgantaraan, dan juga menyimbolkan bahwa Indonesia berani untuk menjelajah angkasa. Berat patung ini mencapai 11 ton, dan terbuat dari perunggu, sedangkan tingginya mencapai 27 meter. Sayangnya, patung ini sempat terhenti proses pembuatannya dikarenakan peristiwa G30SPKI di tahun 1965. Meskipun demikian, patung ini akhirnya jadi pada tahun 1966, bahkan Soekarno sering menunggui proses pemasangan patung ini. 

Lalu, wajah siapa yang jadi inspirasi patung ini, ya? Sejarawan LIPI, Asvi Warwan menyatakan bahwa patung ini terinspirasi dari Yuri Gagarin, seorang kosmonot asal Uni Soviet. Bung Karno ingin anak-anak muda di jaman itu mempunyai semangat dan kemampuan seperti Yuri Gagarin yang berhasil pergi ke luar angkasa. 

Menarik sekali ya, kisah dibalik patung ini. Apakah kalian sudah pernah melihat patung yang menjadi salah satu simbol kota Jakarta ini?

Penulis : Geraldine Nicole Suryadjaja 2501995250

 

Sumber:

https://news.detik.com/berita/d-3469894/wajah-siapa-yang-jadi-inspirasi-patung-pancoran-ini-jawabannya

https://id.wikipedia.org/wiki/Patung_Dirgantara

https://www.tribunnewswiki.com/2021/08/05/patung-dirgantara-pancoran